Stranger Things menghentikan proses produksi season 5 atau musim terakhirnya di tengah aksi mogok kerja para penulis Hollywood.
Kreator sekaligus co-showrunners Matt Duffer dan Ross Duffer, atau yang dikenal sebagai Duffer bersaudara mengungkapkan hal tersebut lewat pernyataan tertulis yang diunggah ke media sosial.
Setidaknya dalam satu pekan terakhir sekitar 11 ribu penulis yang tergabung dalam Writers Guild of America (WGA) melakukan aksi mogok kerja sejak Selasa (2/5). Aksi mogok ini dilakukan untuk menyuarakan tuntutan WGA kepada perusahaan tempat kerja mereka, termasuk studio produksi. Mereka menuntut soal kesempatan kerja hingga kelayakan upah.
WGA juga mengungkapkan bahwa aksi mogok ini dilakukan setelah hasil diskusi yang berjalan selama enam minggu bersama sejumlah studio berlangsung alot. Beberapa studio yang dimaksud, termasuk Netflix, Amazon, Apple, Disney, hingga Sony.
Duffers here. Writing does not stop when filming begins. While we’re excited to start production with our amazing cast and crew, it is not possible during this strike. We hope a fair deal is reached soon so we can all get back to work. Until then — over and out. #wgastrong
— stranger writers (@strangerwriters) May 6, 2023
Ini merupakan aksi mogok kerja pertama yang dilakukan WGA setelah 15 tahun. Mereka pernah melakukan aksi yang dimulai pada November 2007 hingga berakhir pada Februari 2008.
0 Komentar