Tim Resimen Mahasiswa “Aghni Yudha” Universitas Teknologi Yogyakarta (UTY), sukses meraih prestasi dalam ajang Lomba Ketangkasan Dasar Nasional (KDN) yang diselenggarakan oleh Resimen Mahasiswa Satuan Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY), Kamis – Minggu, 12-15 April 2018. Lomba tersebut diikuti oleh berbagai perguruan tinggi di Jawa, Bali, Sumatera, dan Sulawesi.

Dalam lomba tersebut Tim Menwa UTY yang terdiri dari Royyan Azizal Gofar, Lukman Hakim dan Jurianti Sombalatu berhasil menjadi juara 1 Lomba Halang Rintang. Juara 2 diraih tim Tim Universitas Ahmad Dahlan dan Juara 3 diraih Tim Universitas Udayana Bali.  Selain itu Tim Menwa UTY juga berhasil meraih juara 3 Lintas Medan.

Royyan menyampaikan bahwa Lomba Ketangkasan Dasar Nasional atau disingkat KDN merupakan sebuah kegiatan dimana pikiran, fisik dan mental diuji dalam sebuah perlombaan yang diharapkan mampu menumbuhkan jiwa sportifitas, nasionalisme, dan pantang menyerah.  Dalam KDN Menwa tersebut para peserta juga mendapat tambahan cakrawala berpikir dan kemampuan tentang perjuangan para pahlawan dalam merebut kemerdekaan. Sebagai generasi penerus bangsa, setelah mengikuti acara ini para peserta diharap mampu mencerminkan dan mengaplikasikan ilmu yang didapat di acara tersebut, terutama meningkatkan jiwa disiplin, nasionalisme dan patriotisme, dan dapat memberi manfaat bagi masyarakat, bangsa dan negara, ungkap Royyan.

Meskipun dalam ajang lomba dengan penuh sportifitas para peserta bersaing untuk bisa meraih prestasi juara, namun di sela-sela lomba yang berlangsung 4 hari tersebut terjalin silaturahim yang baik dan harmonis antar Resimen Mahasiswa Se-Indonesia.  Hal ini sangat bermanfaat bagi perkembangan resimen Mahasiswa Indonesia, sebagai generasi muda yang  memiliki kesadaran tentang belanegara sebagai hak dan kewajiban setiap warga Negara sesuai dengan amanah UUD  1945.                              

Drs. Surya Darmawan, MM Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan UTY menyampaikan apre siasi atas prestasi mahasiswa tersebut, dan berharap akan terus berprestasi. Menurutnya kedisiplinan dan ketangguhan yang diperoleh selama menjadi Resimen Mahasiswa akan sangat bermanfaat dalam kehidupan nyata nantinya setelah lulus. Terlebih dengan prestasi-prestasi berskala nasional tersebut

Share To Your Friend :
Share on facebook
Facebook
Share on twitter
Twitter
Share on telegram
Telegram
Share on whatsapp
WhatsApp

0 Komentar

Tinggalkan Balasan

Terkait