Amerika masih menjadi salah satu tujuan utama pengungsi walaupun proses agar diterima menjadi pengungsi di Amerika sangatlah ketat. Awal tinggal di Amerika juga banyak tantangannya. Untung saja ada organisasi yang bantu pengungsi, seperti yang ada di Chicago ini.

Organisasi nirlaba itu mempunyai program mengajarkan menjahit untuk pengungsi perempuan di kota Chicago, AS. Para pengungsi pun bisa menjahit lap, celemek, taplak meja, tatakan piring, dan baju. Hasil penjualan diinvestasikan kembali untuk program latihan menjahit dan menambah penghasilan mereka.

“Misi kami membantu pengungsi perempuan mendapat penghasilan tetap untuk mendukung keluarga mereka, dan kami melakukannya dengan melatih mereka menjadi penjahit.” kata Nurayn Khan.

Share To Your Friend :
Share on facebook
Facebook
Share on twitter
Twitter
Share on telegram
Telegram
Share on whatsapp
WhatsApp

0 Komentar

Tinggalkan Balasan

Terkait