Serial dokumenter “Janet Jackson,” yang diproduseri langsung oleh Janet Jackson, dan saudara laki-lakinya, Randy Jackson, dan terdiri atas 4 episode, telah berakhir pada tanggal 29 Januari lalu.
Di episode terakhir dokumenter yang tayang melalui A&E dan Lifetime ini, ia melakukan debut lagu barunya yang berjudul ‘Luv I Luv’.
Lagu muncul di kredit akhir episode terakhir dokumenter yang mengajak para penonton untuk memasuki dunia salah satu ikon musik pop ini; sedari kecil hingga menjadi seorang superstar.
Mengingat ia menangani langsung dokumenter ini, maka Janet memberi akses eksklusif untuk koleksi video rumahan yang belum pernah dilihat sebelumnya selain arsip-arsip video lain.
Menilik previewnya, ‘Luv I Luv’ disajikan sebagai banger pop-dance-R&B mid-tempo yang memang biasa kita dengar dari seorang Janet Jackson. Sejauh ini belum diketahui apakah lagunya akan dirilis sebagai single atau tidak.
Janet is about to bless us with another hit. ‘ Luv I Luv ’ is coming #JanetJacksonDoc pic.twitter.com/AIRkRAmDQ9
— 𝐍° (@liberianniyah) January 30, 2022
Source: creativedisc.com
0 Komentar